Heboh! Sri Mulyani Cosplay One Piece, Menirukan Gaya Luffy
Trend viral anime One Piece ini ternyata sampai dikuti oleh beberapa orang-orang terkenal dan penting, salah satunya Menteri Keuangan Sri Mulyani
0

Heboh! Sri Mulyani Cosplay One Piece, Menirukan Gaya Luffy

Trend viral anime One Piece ini ternyata sampai dikuti oleh beberapa orang-orang terkenal dan penting, salah satunya Menteri Keuangan Sri Mulyani

Heboh! Sri Mulyani Cosplay One Piece, Menirukan Gaya Luffy
Setelah Banyaknya Trend Mengenai One Piece Luffy Gear 5 yang akan datang di versi anime, dengan mengganti pp (photo profile) di media social dengan pp gear 5 luffy.  trend viral anime one piece ini ternyata sampai dikuti oleh beberapa orang-orang terkenal dan penting, salah satunya adalah.

Menteri Keuangan Sri Mulyani yang menggunggah foto dirinya satu frame dengan karakter anime One Piece, Monkey D. luffy. Sri Mulyani mengupload foto bersama Luffy melalui akun instagram pribadinya @smindrawati, Minggu, 30 Juli 2023.

instagram.com/@smindrawati

instagram.com/@smindrawati


Tak hanya itu, ia juga meniru topi, baju, dan gaya khas “Luffy Topi Jerami”. Aksinya itu menarik perhatian publik, dan tentunya fans setia series One Piece, yang biasa dipanggil Nakama.

Dikutip dari unggahan di instagramnya Sri Mulyani memberi deskripsi “Luffy data-style” dan memberi pertanyaan kepada followersnya mengenai siapa tokoh idola mereka dan apa nilai yang mengesankan dari seri manga Jepang tersebut. Banyak dari followers menteri berusia 60 tahun tersebut, terkesan dan senang bahwa Ibu Menkeu juga ternyata merupakan seorang Nakama.

Ia juga memberi pendapatnya mengenai nilai yang ia ambil dari One Piece, “Persahabatan dan membantu yang membutuhkan. Gapailah mimpimu, jangan mudah menyerah dan kehilangan harapan,” pesannya. 

Unggahannya itu telah disukai lebih dari 65.000 orang dalam 10 jam. Kolom komentarnya pun dibanjiri netizen dan Nakama. Terdapat beragam komentar muncul, dari komentar lucu hingga yang serius menjawab pertanyaan Ibu Menkeu. Salah satu follower bercanda bahwa yang bukan Nakama, pajaknya akan dinaikkan.

Sri Mulyani juga mengatakan bahwa banyak cara mengajarkan kebajikan dan menjadi bijaksana. Pada tanggal 26 Juni lalu, Sri Mulyani pernah mengunggah postingan kapal kru One Piece yang menampilkan grafik kinerja APBN. Banyak dari followersnya, yang membahas pesan One Piece dalam bentuk implementasi pemerintahan.

One Piece adalah seri manga Jepang yang ditulis dan diilustrasikan oleh Eiichiro Oda. Dimuat di majalah sejak 22 Juli 1997, One Piece membuktikan kesuksesan dengan eksistensinya selama 26 tahun.

Manga ini menceritakan petualangan Monkey D. Luffy, yang memiliki tubuh elastis seperti karet setelah memakan Buah Iblis. Ia dan kru Bajak Laut Topi Jerami, berpetualang mencari harta karun terbesar di dunia yang bernama “One Piece”.

Comments

Harap Tidak Menggunakan Link, Spam, Dan Malware

Contact Form