24 Kata Anime Yang Sering Di Ucapkan Tokoh Anime Jepang
Dari setiap Anime pastinya terdapat salah satu tokoh dengan pengucapan kata - kata jargonnya, seperti saat ia terkejut, marah, ataupun saat ia akan melakukan sesuatu. bahkan istilah kata dari tokoh anime ini sering mempengaruhi orang-orang yang menontonnya. Contohnya saja apabila kita sedang melakukan chatting sesama teman wibu, pastinya ada kata kata anime yang tersirat didalam-nya. 

Contoh saja seperti kata Baka, Ara - Ara, dll. Dari banyaknya kata dalam bahasa Jepang, berikut ini merupakan 24 kata paling sering ditemui pada saat nonton anime Jepang beserta dengan artinya. 

Kosakata Bahasa Jepang di Anime 

Dalam bahasa inggris, Kemiripan bahasa yang sering digunakan oleh beberapa tokoh anime ini dapat disebut Cliche/Klise

Baka (ばか)

Kata pertama yang seringkali diucapkan oleh tokoh anime adalah BAKA. baka sendiri dalam bahasa jepang memiliki arti Bodoh, kata baka sering diucapkan tokoh anime perempuan kepada tokoh anime laki-laki. Biasanya kata ini diucapkan karena sang tokoh merasa kesal kepada karakter laki-laki. 

Urusai (うるさい)

Kata Urusai dalam bahasa Jepang memiliki arti Berisik, terdengar kasar memang. karena kata ini memang di tujukan kepada karakter yang banyak bicara supaya diam. Bisa juga kepada seseorang yang banyak tingkah, dengan level mengganggu. 

Betsuni (別に)

Kata Betsuni dalam bahasa Jepang memiliki arti Tidak Masalah, Tidak Terlalu, Tidak Juga. Biasanya seseorang yang sering mengucapkan kata Betsuni, memiliki sifat Tsundere. Karena Tsundere biasanya cukup malu-malu kucing untuk mengungkapkan isi pikirannya. 

Senpai (先輩)

Kata Senpai dalam bahasa Jepang memiliki arti Kakak Kelas, anonim dari Senpai sendiri yakni Kohai, alias junior. Kata senpai sering digunakan untuk memanggil seseorang yang lebih tua darinya, ataupun bisa juga untuk memanggil orang yang lebih berpengalaman.

Ara ara (あら あら)

Kata Ara-Ara, dalam bahasa Jepang memiliki arti ah, owalah, ataupun ya ampun. apabila kalian ingin tahu lebih lanjut tentang cara menggunakan istilah kata ara ara dalam bahasa jepang, kalian bisa baca di artikel sebelumnya. 

Onii san (お兄さん)

Onii dalam bahasa Jepang memiliki arti kakak laki-laki, dan San adalah panggilan kepada orang yang lebih dihormati, seperti orang yang lebih tua. 

Imouto (妹)

Imouto dalam bahasa jepang memiliki arti Adik Perempuan, biasanya kata ini digunakan untuk menanyakan seseorang apakah dia mempunyai Imouto atau tidak. 

Daijoubu (大丈夫)

Daijoubu dalam bahasa Jepang memiliki banyak makna, Umumnya digunakan untuk menyatakan pernyataan afirmatif. Sepertihalnya ok, baik-baik saja tidak masalah, tentu saja, tidak diragukan lagi. Saat ditanya oleh orang lain.

Otaku (おたく)

Otaku dalam bahasa Jepang memiliki arti Seseorang yang terobsesi dengan sesuatu, untuk membaca lebih lanjut tentang Otaku kalian bisa kunjungi artikel sebelumnya. 

Ureshii (嬉しい)

Ureshii dalam bahasa Jepang memiliki arti Lega, lega akan sesuatu hal juga bisa menggambarkan bahagia akan sesuatu.

Tomodachi (友達)

Tomodachi dalam bahasa Jepang memiliki arti Teman, Adapun Minna (みんな) yang berarti Teman Teman Sekalian. 

Kawaii (かわいい)

Kata Kawaii dalam bahasa Jepang memiliki arti Imut. Adapun kebalikan dari kata Kawaii yakni kata kowai (こわい) yang berarti Menyeramkan.

Sugoi (すごい)

Kata Sugoi dalam bahasa Jepang memiliki arti Wow, Hebat, Keren. Kata ini sering di gunakan pada saat seseorang Kagum akan Sesuatu. 

Hora (ほら)

Kata Hora dalam bahasa Jepang memiliki arti lihat, dengar. kata hora sering digunakan untuk menunjukan sesuatu atau hal yang bisa dibicarakan.

Kuso (くそ)

Kata Kuso dalam bahasa Jepang memiliki arti Umpatan, seperti "kotoran" Atau "omong kosong" Istilah tersebut juga dipakai untuk menyebut materi-materi hinaan dan objek berkualitas rendah.

Ora ora ora (オラ オラ オラ)

Kata Ora dalam bahasa Jepang memiliki arti Hei Hei Hei, Woi Woi Woi, Ayo Ayo Ayo. yang diucapkan secara berulang, satu kata "Ora" Memiliki arti Ayo. Lain halnya dalam bahasa Jawa, kata "Ora" Memiliki arti Enggak. 

Sumimasen (すみません)

Kata Sumimasen dalam bahasa Jepang memiliki arti Permisi.

Subarashii (すばらしい)

Kata Subarashii dalam bahasa Jepang memiliki arti Wow, Mengagumkan, Luar Biasa. Kata ini sering digunakan untuk menggambarkan kekaguman akan suatu hal.

Yabai (やばい)

Kata Yabai dalam bahasa Jepang memiliki arti Gawat, gawat akan suatu situasi ataupun kondisi. Kata lain yang digunakan sebagai pengganti yabai, misalnya ada abunai (あぶない) yang artinya juga sama bahaya, tidak aman, dll.

Yatta (やった)

Kata Yatta dalam bahasa Jepang memiliki arti Hore. Kata ini sering digunakan untuk menggambarkan perasaan gembira atau lega akan suatu hal. Sedangkan dalam bahasa Indonesia kata "YTTA" memiliki arti "Yang Tahu Tahu Aja".

Yosha! (よっしゃ)

Kata Yosha!! dalam bahasa Jepang memiliki arti Yes!. Kata ini sering digunakan untuk menggambarkan berhasil akan sesuatu.

Ya, Yada !! (やだ)

Kata Ya, Yada !! secara umum dalam bahasa Jepang memiliki arti Tidak, kata ini sering digunakan untuk menggambarkan keluhan atas suatu perintah. 

Yamete / yamero (やめる )

Kata Yamete / Yamero dalam bahasa Jepang Memiliki arti Stop, Hentikan, kata ini biasanya digunakan untuk menghentikan sesuatu, seperti perbuatan ataupun perkataan.

Chotto matte (ちょっとまって)

Kata Chotto matte Kudasai dalam bahasa Jepang  memiliki arti tungggu sebentar. Kata inj biasanga digunakan untuk menyuruh seseorang menunggu sebentar karena ia belum siap.

Kesimpulan

 
Nah itulah 24 Kata Yang Sering Diucapkan Tokoh Anime Jepang, apabila kalian terdapat beberapa refrensi kata kata anime lain. Silahkan berkomentar Ya.